Sabtu, 19 November 2016

Indonesia kalah di laga perdana AFF Suzuki Cup 2016 lawan Thailand

Indonesia gagal meraih hasil yang memuaskan ketika menghadapi Thailand pada pertandingan pembuka Babak Grup A Piala AFF 2016, Sabtu (19/11/2016) sore WIB. Pada laga yang berlangsung di Philippine Stadium ini, Tim Garuda kalah dari Thailand dengan skor 2-4.

Di babak pertama, Indonesia sudah tertinggal 0-2. Namun di babak kedua, pasukan Alfred Riedl sempat bangkit dan menyamakan kedudukan. Sayang, Tim Gajah Putih -julukan Thailand- berhasil menambah dua gol lagi hingga akhirnya menyelesaikan laga dengan kemenangan 4-2.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Thailand langsung tampil menyerang begitu pertandingan dimulai. Di menit kedua, Yooyen melakukan percobaan ke gawang Kurnia Meiga. Namun, sepakan jarak jauhnya masih melambung di atas gawang.

Gol! Thailand mampu membuka keunggulan dari Indonesia di menit keempat. Adalah gelandang Peerapat Notchaiya yang mencatatkan namanya di papan skor. Gol bermula dari blunder yang dilakukan lini belakang Indonesia. Alhasil, Kurnia Meiga pun kesulitan untuk mencegah gawangnya dibobol oleh Notchaiya.

Dominasi Thailand masih terus berlanjut. Di menit kedelapan, Thailand kembali mendapat peluang melalui sepak pojok. Beruntung lini belakang Tim Garuda -julukan Indonesia- masih mampu mengantisipasinya.

Indonesia mendapat kesempatan bagus di menit ke-16 melalui Rizky Pora. Akan tetapi, upayanya masih belum membuahkan gol dan hanya memberikan sepak pojok bagi Indonsia.

Boaz! Penyerang andalan Indonesia tersebut hampir saja memecah kebuntuan di menit ke-19. Sayang, aksi tendangan yang dilakukan Boaz masih mampu diamankan oleh kiper Thailand, Thamsatchanan.

Indonesia kembali dapat peluang, kali ini melalui Stefano Lilipaly di menit ke-24. Namun, aksi Lilipaly juga masih belum membuahkan hasil apa pun lantaran tendangannya masih melebar di samping gawang.

Gol! Thailand menggandakan keunggulan mereka melalui sepakan Teerasil Dangda pada menit ke-36. Gol bermula dari umpan tarik yang dilakukan pemain Tim Gajah Putih. Lini belakang Indonesia pun coba melakukan blok yang sayangnya justru membuat bola berhenti dan mampu langsung dikonversi menjadi gol oleh Dangda.

Thailand terus menekan Indonesia. Namun hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, tak ada lagi gol tercipta. Sementara, Tim Gajah Putih unggul 2-0 dari Indonesia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar